Sabtu, 23 April 2011

Lomba Cerpen "For Kids"

Dalam rangka Milad RBA Tegal yang ke-2 (24 Mei 2011), RBA mengadakan Lomba khusus untuk anak-anak indonesia khususnya di wilayah Tegal. Selain sebagai ajang kreatifitas lomba ini dimaksudkan untuk lebih menggali potensi dan bakat anak-anak dalam dunia tulis menulis.

Persyaratan Lomba:
1. Anak-anak usia 7 sampai 13 tahun dan tinggal di wilayah Tegal (baik kabupaten/ kota) dan sekitarnya (Brebes, Pemalang)
2. Syarat Naskah:
- Tema tentang PERSAHABATAN, judul bebas
- Naskah di ketik rapih di kertas A4 minimal 2 halaman, dengan huruf Times New Roman 12, spasi 1,5
- Naskah harus asli bukan jiplakan, belum pernah dipublikasikan dan tidak sedang diikutkan dalam lomba sejenis.
- Naskah diketik rangkap dua tanpa mencantumkan nama pada naskah.
3. Satu anak hanya boleh mengirim satu judul. Sertakan biodata di lembar terpisah (Nama, Tempat tanggal lahir, Alamat, Sekolah/ kelas, Nomor telp/hp yang dapat di hubungi)
4. Setiap naskah yang diikutsertakan dalam lomba wajib menyertakan biaya pendaftaran berupa buku/ majalah anak-anak/ remaja (tidak harus baru asal masih layak baca)
5. Naskah dan buku dapat diserahkan langsung ke RBA Tegal ( buka Jumat-Sabtu jam 14.00-17.00) atau ke tempat-tempat yang telah ditunjuk. Naskah dan buku juga dapat dikirim via pos.
Penerimaan naskah dibuka 2 Mei 2011 dan ditutup 25 Juni 2011
6. Pemenang akan diumumkan pada Hari Anak Nasional 23 Juli 2011. Semua naskah yang masuk menjadi milik panitia dan keputusan juri tidak dapat di ganggu gugat.

DAPATKAN!!!
Juara I : Rp 300.000*
Juara II : Rp 200.000*
Juara III : Rp 100.000*
*) Plus bingkisan menarik dari Bunda Asma Nadia
(Beberapa naskah terpilih Insya Allah akan di terbitkan)

Naskah dapat juga di serahkan/ dikirimkan ke alamat berikut:
Eka (08562018563)
Jl. Waringin 4 No.78 Griya Pangkah Indah Kec. Pangkah—Kab. Tegal

Yustia (085724162114)
TBM Pelangi
Jl. Cendrawasih Lontrong 19 Randugunting Kota Tegal

Puput (085642560633)
LRS Tegal
Jl. Abimanyu RT 7 RW 3 No.31 Gumayun—Dukuhwaru kab. Tegal 52451

Event ini didukung oleh:
  • Rumah Baca AsmaNadia (RBA) Pusat
  • Toko Buku Media Ilmu Slawi Jl.Prof.Moh Yamin Slawi
  • COSMO Rent Car & GPS Griya Pangkah Indah No.291 Call 0283 9118888
  • Forum Lingkar Pena (FLP) Tegal Jl. Kepodang Randugunting Tegal
  • Taman Baca Masyarakat (TBM) Pelangi
  • Leutika Reading Society (LRS) Tegal

Tidak ada komentar:

Posting Komentar