Rabu, 25 November 2009

Ada Yang Mau "Merit..."

Pekan ini sampai bebera pekan kedepan RBA- Tegal mungkin akan istirahat dulu...
Inginnya kita tetap jalan namun masalah tempat yang masih nomaden membuat keinginan itu sementara dipendam dahulu. RBA - Tegal Insya Allah akan punya hajat besar, apa tuh???

Insya Allah salah satu pengurus RBA - Tegal akan menggenapkan separuh diennya. Rencananya tanggal 9 Desember tahun ini, mba Anis akan melangsungkan akad nikah. Berbuhubung sampai saat ini RBA-Tegal masih numpang di rumah mba Anis, untuk sementara RBA-Tegal istirahat dulu karena tempatnya akan dipakai untuk acara hajatan.

Insya Allah secepatnya RBA - Tegal akan hadir kembali dan semoga pernikahan mba Anis ini juga membawa berkah tersendiri bagi RBA - Tegal. Amin

Segenap keluarga besar RBA, mengucapkan selamat buat mba Anis, semoga menjadi keluarga yang sakinah mawadah warahmah...Amin ^_^

Rabu, 18 November 2009

Pemenang Kisah Inspirasi "Emak Ingin Naik Haji"

Alhamdulillah, setelah menyaring dari hampir 100 naskah yang berdatangan dariAceh, Medan, Padang, hingga Bali, NTB, Singapura dan Malaysia, panitiamendapatkan 5 (lima) naskah yang berhak menjadi pemenang Lomba Menulis KisahInspirasi "Emak Ingin Naik Haji" berhadiah Umrah yang dipersembahkan oleh MizanProductions. Dan, alhamdulillah juga, Mbak Asma Nadia menambah 2 (dua) hadiahumrah, sehingga total pemenang ada 7 (tujuh).. Berikut pemenangnya:

1. Judul naskah: Mbah Bejo, I Love You FullPenulis: Agus M. Irkham (Batang, Jawa Tengah)Orang yang diusulkan: Mbah Bejo, 55 thn, penarik becak & bilal shalat (DusunLebo Santren, Jawa Tengah)

2. Orang Kecil dengan Peran BesarPenulis: Saiful Ardi (Padang Panjang, Sumatera Barat)Orang yang diusulkan: Idris al Hafizh, 32 thn, guru (Padang Panjang, SumateraBarat)

3. Sebelas Cerita tentang NeknangPenulis: Benny Arnas (Lubuk Linggau, Sumatera Selatan)Orang yang diusulkan: Amja HK, 81 thn, veteran (Lubuk Linggau, Sumatera Selatan)

4. Hanya Tiga Lembar untuk MasjidPenulis: Alimin (Ampenan, Nusa Tenggara Barat)Orang yang diusulkan: Muhammad, 80 thn, pengangkut sampah (Ampenan, NusaTenggara Barat)

5. Sang MujahidPenulis: Yayah Siti Rokhayah (Jakarta)Orang yang diusulkan: Tamtam Kamaludin, 48 thn, dai (Cianjur, Jawa Barat)
Plus dua pemenang, persembahan Asma Nadia:

6. Sang Pelita yang hadir di Kampungku TercintaPenulis: Nurfadilah (Jakarta Timur)Orang yang diusulkan: Mamlu'anah, 46 thn, guru mengaji (Jakarta)

7. Jalan Berliku Kehidupan UstadzPenulis: Kiki Masduki (Ciamis, Jawa Barat)Orang yang diusulkan: Anang Hidayat, 42 thn, mubaligh/dai (Jawa Barat)

Yang mendapatkan hadiah Umrah adalah orang yang diusulkan, sedangkan penulismendapatkan hadiah berupa uang Rp500.000 + paket hadiah buku dari Lingkar PenaPublishing House & AsmaNadia Publishing House.

Selamat untuk semua pemenang. Semoga berkah dan terus menginspirasi.Yang belum menonton film "Emak Ingin Naik haji", sok atuh nonton film yang penuhhikmah dan mengharukan ini.
Salam,Panitia Mizan ProductionsLingkar Pena Publishing HouseAsmaNadia Publishing House

(sumber: milis pembacaasmanadia)

Minggu, 01 November 2009

Hari ini di Pematang...





Pematang
Album : Anugerah Yang Terindah
Munsyid : Gradasi
http://liriknasyid.com

Di pematang kutatap bulan
Langit cerah cemerlang
Bertabur penuh bintang
Riangkan hati insan

Di pematang ku menerawang
tentang sebutir harapan
yang telah aku tanam
Di tanah kelahiran

Reff:
Butir padi keemasan
Tersapu angin melambai
Seakan membawa pesan
Tentang arti kesetiaan

Akan sebuah kerja panjang
Jalannya semakin terbentang
Membawa cahaya terang
Membangun desaku tersayang

Bridge(etnis):
Hayu batur urang kumpul sarerea
Perhatikeun ciptaan Anu Kawasa
Lestarikeun keur anak jeung incu jaga

===========================
1 November 2009

Semalam, sebuah sms masuk ke ponselku. Astaghfirullah...aku lupa kalo aku masih punya janji
sama mereka, janji untuk jalan - jalan pagi hari minggu besok. Untung saja mba Anis mengingatkanku diantara kesibukan yang sedang menyita waktuku.

Beberapa hari terakhir dan beberapa hari kedepan aku memang sedang disibukan dengan pekerjaan dikantor yang memaksaku harus lembur tiap hari sampai malam (kecuali hari minggu). Malam itu sekitar jam 11 aku baru bisa merebahkan badanku dikasur nan empuk setelah sebelumnya ku sms mba Anis agar ikut mengingatkanku lagi nanti pagi (takut kelupaan dan tidur lagi).

Akhirnya jam 5 kurang sms mba Anis menyadarkanku yang masih "mengumpulkan nyawa". Seraya menghirup udara pagi yang masuk lewat jendela kamarku, aku beranjak dari tempat tidur dan bersiap - siap. Jam 5 lewat aku sudah berada di RBA, tapi kok sepi ya? Jam setengah enam anak - anak akhirnya baru pada kumpul, itupun cuma 4 anak. Ternyata yang lainnya masih belum bangun. Ok deh meski hanya berenam, kita tetap jadi jalan - jalan. Kali ini
tema kita "di pematang"....

Jadi inget lagu di pematang milik Gradasi- di pematang...
Setelah melewati jalan setapak, menyebrang sungai kecil diatas "jembatan setapak" dibelakang rumah penduduk, akhirnya kami sampai di hamparan sawah nan hijau. Menyusuri setapak demi setapak pematang sawah. Sesekali kami berhenti untuk mengabadikan moment itu lewat kamera hp atau sekedar menikmati bekal yang kami bawa. Sayang, dijalan yang kami lalui sungai - sungainya kering tak ada air sedikitpun. Beberapa petak sawah sudah dipanen, kamipun bisa berjalan ditengah sawah yang tanahnya mulai kering.

Kurang lebih jam 7 kami sudah kembali ke titik start (di RBA). Sambil menikmati teh manis buatan mba Anis dan beberapa sisa kue yang kami bawa, kami istirahat sejenak. Anak - anak memang masih belum puas karena keinginan mereka untuk jalan - jalan ke Cacaban belum terpenuhi. Insya Allah nanti saat waktunya tepat, kita akan kesana dan ajak teman - teman yang lain.

Have a nice day ^_^